
Our Story
Kombas itu sendiri sebetulnya singkatan dari Komunitas Bisnis Online Banyumas Raya. Yang merupakan tempat berkumpulnya pelaku bisnis online
Inisiasi lahirnya Komunitas Kombas sudah muncul sejak tahun 2013 – 2014. Di era tersebut sudah cukup banyak para pelaku bisnis di Banyumas Raya (Kab. Banjarnegara, Kab. Purbalingga, Kab. Banyumas, Kab. Cilacap & Kab. Kebumen) yang ingin belajar berjualan online atau digital marketing. Namun saat itu masih belum banyak literatur digital marketing di dunia maya. Belum banyak orang yang berbagi ilmu bisnis online di Youtube, ataupun membuka kelas atau workshop digital marketing.
Akibatnya, kami (pelaku bisnis online Banyumas Raya), jika ingin upgrade ilmu, harus mengundang pakar dari kota besar seperti Yogyakarta, Bandung, Semarang, Jakarta dan sebagainya. Konsekuensinya ada biaya untuk transport antar kota, akomodasi, dan fee narasumber cukup besar.
Atas dasar tersebut, lahirlah Komunitas Kombas pada Bulan Maret 2015, sebagai ruang berbagi ilmu bisnis online atau digital marketing teman teman yang tinggal di wilayah Eks Karesidenan Banyumas Raya (Kab Banjarnegara, Kab Purbalingga, Kab Banyumas, Kab Cilacap & Kab Kebumen). Karena anggota komunitas berasal dari eks karesidenan Banyumas Raya, maka komuitas tersebut diberi nama Komunitas Bisnis Online Banyumas Raya yang disingkat dengan nama KOMBAS.
Seiring dengan berjalannya waktu Komunitas Kombas terus bergerak cepat, berbagi ilmu digital marketing, buka kelas, seminar dan workshop baik gratis maupun berbayar. Dari tahun 2015 – 2018 Terus menebarkan virus wirausaha digital marketing ke seluruh Banyumas Raya
Pada tahun 2017, dengan melihat besarnya peluang di dunia bisnis online, muncul gagasan untuk mengembangkan Komunitas Kombas menjadi Korporasi yang berorientasi ke profit. Gagasan tersebut muncul dari 12 orang anggota Komunitas Kombas yang nota bene adalah praktisi bisnis online.
Setelah melalui serangkaian diskusi, maka disepakati membentuk PT Kombas Digital Internasional sebagai sebuah korporasi yang independen dan terpisah dari Komunitas Kombas. Peresmian PT Kombas Digital Internasional dilakukan di Hotel Cor Hotel Purwokerto dalam acara Seminar Bisnis Dropship pada tanggal 25 Maret 2018 dan dihandiri oleh 256 anggota Komunitas Kombas. Menampilkan 4 founder yaitu Mas Yoga Ghama Nurcahya, Mas Teguh Sarwono, Mas Awaludin Nur Rofiq & Mbak Liyana Nurhayati
Dalam acara tersebut, Pak Cahyo Edhi Widyatmoko terpilih sebagai Direktur Utama PT Kombas Digital Internasional, yang kemudian dibantu oleh Om Tri Hadiyanto Sasongko sebagai Direktur Marketing & Komunikasi, serta Mbak Oktani Fungsiana (Uci) sebagai Direktur Pengembangan Sumber Daya Manusia. Diputuskan juga bahwa kantor pusat PT Kombas Digital Internasional berlokasi di Purwokerto, Kabupaten Banyumas

Lahirnya Kombas (Komunitas Bisnis Online Banyumas Raya)
Komunitas Kombas lahir pada Bulan Maret 2015. Merupakan ruang berkumpulnya pebisnis online di Banyumas Raya (Kab Banjarnegara, Kab Purbalingga, Kab Banyumas, Kab Cilacap & Kab Kebumen)

Inisasi pembentukan PT Kombas Digital Internasional
Para founder berdiskusi merancang model bisnis PT Kombas Digital Internasional di tahun 2017. Disepakati memiliki tiga divisi kerja, yaitu Akademi, Digital Agensi & Perdagangan dan berpusat di Purwokerto

Peresmian PT Kombas Digital Internasional
Pak Cahyo Edhi Widyatmoko sebagai Direktur Utama membuka acara Seminar Belajar Bisnis Dropship pada tanggal 25 Maret 2018 sekaligus mengenalkan PT Kombas Digital Internasional kepada anggota Komunitas Kombas
Our Progress So far
Sebagai sebuah korporasi, PT Kombas Digital Internasional didirikan dengan prinsip Profesionalisme & Akuntabel.
PT Kombas Digital Internasional memiliki tiga divisi kerja yaitu :
- Kombas Akademi : Fokus pada pembelajaran digital marketing
- Kombas Digital Agensi : Fokus pada jasa digital marketing
- Kombas Perdagangan : Fokus pada penjualan produk secara organik (free traffic) dan jalur berbayar (paid traffic)
Di awal berdirinya PT Kombas Digital Internasional mengontrak sepetak rumah di daerah Arcawinangun, Purwokerto. Di sini PT Kombas Digital Internasional mulai membuka kelas pelatihan digital marketing, membuka layanan digital agensi, serta melakukan penjualan produk melalui jalur organik dan Facebook Ads. Di tahap ini juga kami mulai berjejaring dengan SMK dan mengelola siswa PKL.
Pada tahun 2021, kantor pusat PT Kombas Digital Internasional pindah ke Perumahan Griya Satria Mandalatama Purwokerto Di tempat ini, berbagai pengembangan bisnis mulai dilakukan secara lebih progresif dengan berjejaring dengan banyak mitra strategis. Salah satunya dengan Kementrian Komunikasi & Informatika untuk program Literasi Digital, serta pengembangan Kombas Digital Agensi, bekerja sama dengan beberapa perusahaan di tingkat nasional untuk jasa digital marketing.
Seiring dengan semakin berkembangnya jajaring dengan pihak SMK, makin banyak juga siswa SMK yang ingin melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di PT Kombas Digital Internasional. Atas dasar kebutuhan tersebut, pada Tahun 2022 PT Kombas Digital Internasional membuka Training Centre Kombas di Jalan Meyjend Soetojo Banjarnegara. Training Centre Kombas menjadi pusat pelatihan talenta muda bagi Akademi Kombas dan mampu menampung 150 siswa PKL SMK.
Tahun 2023 PT Kombas Digital Internasional membuka Coworking Space Kombas di Jalan Riyanto Sumampir, Purwokerto. Coworking Space Kombas adalah ruang bekerja, belajar & berkolaborasi bagi anggota Komunitas Kombas. Coworking Space Kombas menjadi tempat praktek digital marketing baik melalui jalur berbayar (Meta Ads, Tiktok Ads), jalur organik hingga melakukan Live di platform marketplace.
Di tahun 2024, PT Kombas Digital Internasional terus bergerak dengan membuka kantor di Slawi, Kabupaten Tegal, Karang Pucung Kabupaten Banyumas & Kober Kabupaten Banyumas. Hal ini dilakukan untuk dapat terus meningkatkan layanan bagi mitra strategis, baik di Divisi Kombas Akademi, Kombas Digital Agensi dan Kombas Perdagangan.

Kantor Pertama di Arcawinangun, Purwokerto

Kantor Slawi, Kab. Tegal

Kantor Karang Pucung, Kab Banyumas

Kantor Kober, Kab. Banyumas
Lokasi Kantor Kami
Head Office Kombas
Kantor Pusat PT Kombas Digital Internasional merupakan otak dari semua aktivitas PT Kombas Digital Internasional. Di sini semua ide kreatif, strategi pengembangan dan managerial tim dirumuskan.
Lokasi : Perum Griya Satria Mandalatama, Purwokerto
Training Centre Kombas
Training Centre PT Kombas Digital Internasional adalah pusat pelatihan bagi telanta digital muda dari seluruh Indonesia. Di sini, para talenta digital dgembleng oleh para mentor yang berpengalaman & tersertifikasi BNSP
Lokasi : Jalan Mayjend Soetoyo, Kabupaten Banjarnegara
Coworking Space Kombas
Coworking Space Kombas adalah ruang kolaborasi, belajar dan bekerja bersama. Di sini semua aktivitas digital marketing dilakukan, baik dengan jalur berbayar ataupun organik.
Lokasi : Jalan Riyanto, Purwokerto
A Team of Specialists

Tri Hadiyanto Sasongko
Founder & Direktur Marketing
Asesor Kompetensi BNSP
Social Media Specialist

Cahyo Edhi Widyatmoko
Founder & Direktur Utama
Asesor Kompetensi BNSP
SEO Specialist

Oktani Fungsiana
Founder & Direktur Pengembangan Manusia
Asesor Kompetensi BNSP
Human Development Specialist

Head Office Kombas
Perum Griya Satria Mandalatama – Purwokerto

Coworking Space Kombas
Jl. Riyanto, Sumampir – Purwokerto

Training Centre Kombas
Jl. Mayjend Soetojo, Kutabanjarnegara – Banjarnegara

Email Us

Contact Us
0811-2829-002
0811-2829-003